SMP IT Abu Bakar Kembali Juara Umum MTQ 2015

SMPIT Abu Bakar Yogyakarta kembali meraih juara umum dalam gelaran lomba Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tahun 2015 tingkat Kota Yogyakarta yang diadakan Kemeterian Agama (Kemenag) bersama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Yogyakarta.

Juara 1 Kepsek Berprestasi se-Kota Yogyakarta

Alhamdulillah, kami Perpustakaan Daarul 'Ilmi beserta seluruh keluarga besar SMPIT Abu Bakar Yogyakarta mengucapkan selamat kepada kepala sekolah kami, Ustadz Akhsanul Fuadi, S.Ag., M.Pd.I., yang telah berhasil meraih JUARA 1 Kepala Sekolah Berprestasi Tingkat SMP se-Kota Yogyakarta tahun 2015.

Selamat Datang Siswa Baru

Selamat datang kami ucapkan kepada seluruh siswa baru kelas VII A s/d kelas VII H di kampus SMPIT Abu Bakar Yogyakarta. Juga selamat bergabung dengan Perpustakaan Daarul Ilmi.

Wisata Pustaka ke Arpusda Kota Jogja

Wisata Pustaka ke Toko Buku Gramedia dan Kantor ARPUSDA (Arsip dan Perpustakaan Daerah) Kota Yogyakarta. Kegiatan ini kami laksanakan pada hari Ahad, bertepatan dengan PTP (Pekan Tidak Pulang) bagi siswa boarding putra.

Kerjasama Pemanfaatan Koleksi dengan Perpustakaan Esluha

Perpustakaan Daarul Ilmi SMPIT Abu Bakar dan Perpustakaan Daarul Hikmah SDIT Lukman Al-Hakim mengadakan kerjasama pemanfaatan koleksi.

Tuesday 10 February 2015

Nyampuli


Perekatan sampul plastik dengan menggunakan selotip.
"Nyampuli"... itulah salah satu kegiatan pustakawan dalam ranah pengolahan koleksi sebelum koleksi siap untuk dilayankan. Setelah koleksi datang, biasanya pustakawan akan melakukan pemindaian/pensortiran/rechek terhadap koleksi2 yang baru datang tersebut. Setelah itu, pustakawan akan melakukan stempelisasi (pengecapan), inventarisasi, klasifikasi (penentuan nomor kelas buku), input data koleksi ke sistem otomasi perpustakaan, hingga pencetakan dan penempelan barcode dan label buku. Terahir, sebelum buku dilayankan, dilakukan penyampulan terlebih dahulu.

Walaupun kegiata ini tidak bisa dikatakan wajib, tapi dalam kitab fikih pustakawan karya Ust. Teguh Prasetyo Utomo (**bercanda.. hehehee...), kegiatan ini dihukumi sunnah muakadah, atau sunnah yang sangat dianjurkan atau sunnah yang mendekati wajib. Kenapa demikian? Hal ini tak lain adalah karena penyampulan buku memiliki banyak manfaat, di antaranya buku akan lebih terjaga dari kotoran seperti debu, percikan air, dll. Sampul utama buku juga akan menjadi lebih kuat dan tidak mudah rapuh jika dilapisi sampul plastik dari kegiatan penyampulan ini. Selain itu, dari segi etika dan estetika, buku yang disampul rapi dengan sampul plastik akan terkesan lebih eksklusif, rapih, dan bersih. Buku tidak mudah kumal sehingga pemustaka pun akan tetap senang untuk membacanya.

Friday 6 February 2015

Kunjungan Pustakawan SD Juara Yogyakarta

Yup! Hari ini, 6 Februari 2015 kami menerima kunjungan dari SD Juara Yogyakarta. Ibu Lilis Dewi Prastyawati, S.E yang merupakan petugas perpustakaan di SD Juara Yogyakarta. Kunjungan beliau adalah dalam rangka mempelajari pembuatan kartu anggota perpustakaan.

Beliau diterima langsung oleh Koordinator Perpustakaan, Ust. Teguh Prasetyo Utomo, A.Md., dan staff pustakawan, Ustadzah Choiriyah, SIP.

Oleh Ust. Teguh, Ibu Lilis dijelaskan bagaimana pembuatan kartu anggota perpustakaan dengan program otomasi perpustakaan SLiMS (Senayan Library Management System), mulai dari bahan dan alat, hingga teknik pencetakan dan juga finishing kartu anggota perpustakaan.

Kemudian juga ibu Lilis diberikan penjelasan tentang bagaimana operasional sistem otomasi perpustaakan SLiMS, terutama untuk masalah eksport dan import data SLiMS.

Berikut ini adalah dokumentasi kunjungan tersebut. ^_^


Ust. Teguh menjelaskan ttg jenis kertas kpd Ibu Lilis.

Mempraktekan cara memotong kerta dg ID Cutter (1)